Upaya Pengadaan Air Bersih TNI AD, Kodim Takalar Buat Sumur Bor Untuk Warga

INDIWARTA.COM,TAKALAR – Pengadaan Air Bersih TNI AD, Anggota Kodim 1426/Takalar bersama warga terus bergotong-royong membuat sumur bor untuk memenuhi kebutuhan air bersih warga di Kabupaten Takalar khususnya Desa Laikang Kecamatan Mangarabombang Kabupaten Takalar. Jum’at, (24/11/2023)

Dandim 1426/Takalar Letkol Kav Nanang Sujatmiko, M.Han mengatakan, membantu memenuhi kebutuhan air bersih untuk warga melalui pembuatan sumur bor merupakan tugas mulia, sehingga anggota Kodim 1426/Takalar bersama warga terus berupaya membuat sumur bor dengan bekerja tanpa pamrih dari pagi sampai dengan sore hari supaya pembuatan sumur cepat selesai, “ungkap Dandim.

“Mengingat warga Desa Laikang yang berada di dataran tinggi sangat membutuhkan sumber air bersih, dengan adanya program TNI Manunggal Air. Melalui pembuatan sumur bor oleh satuan Kodim 1426/Takalar, kesulitan masyarakat akan air bersih bisa teratasi sehingga masyarakat dengan mudah untuk mendapatkan air bersih tidak harus memerlukan biaya lagi yang biasanya harus keluar Desa untuk mendapatkan air bersih, ”pungkas Dandim. (*)

banner 728x250
error: waiit